Berita Terkini

147

KPU Riau dan Jajaran Siapkan Posko Tanggapan DPS Pemilu 2024

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau Kamis (13/4) telah menetapkan Daftar Pemilih Sementara (DPS) Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 Tingkat Provinsi Riau sesuai dengan tahapan penyelenggaraan Pemilu 2024. Berdasarkan program dan jadwal kegiatan penyusunan daftar pemilih dalam negeri pada penyelenggaraan Pemilu Tahun 2024, pada tanggal 12-25 April 2023 merupakan tahapan pengumuman DPS oleh PPS. Anggota KPU Riau Abdul Rahman menginformasikan  bahwa total jumlah pemilih pada DPS Pemilu 2024 di Provinsi Riau sebanyak 4.749.141 dengan perbandingan jumlah pemilih laki-laki 2.409.210 dan pemilih perempuan 2.339.931. “Terhadap DPS yang diumumkan oleh PPS di Kantor Desa/Kelurahan setempat atau ditempat strategis lainnya jika ada masukan atau tanggapan, masyarakat bisa datang langsung ke posko tanggapan terhadap DPS di PPS setempat atau melalui PPK, KPU Kabupaten/Kota dan KPU Provinsi Riau pada rentang tanggal 12 April-2 Mei 2023,” ungkap Ketua Divisi Perencanaan, Data dan Informasi KPU Riau tersebut. “DPS merupakan daftar yang memuat nama-nama warga yang memenuhi syarat untuk menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu 2024. Tanggapan masyarakat dapat berupa perubahan data/status pemilih ataupun warga yang sudah berhak memilih tapi belum terdaftar dalam DPS, atau sudah Terdaftar tapi sesungguhnya sudah Tidak Memenuhi Syarat” tutup Rahman.


Selengkapnya
397

KPU Riau Tetapkan DPS Provinsi Riau Pemilu 2024

Kamis (13/4)  Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau menggelar Rapat Pleno Penetapan Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara (DPS) Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 Tingkat Provinsi Riau di Hotel Grand Central Pekanbaru. Rapat Pleno yang dipimpin oleh Ketua KPU Riau Ilham Muhammad Yasir tersebut dihadiri oleh Gubernur Riau Drs. H. Syamsuar, M.Si beserta Forkopimda Provinsi Riau, Bawaslu Riau, KPU Kabupaten/Kota se Provinsi Riau dan Perwakilan DPD/DPW Partai Politik Provinsi Riau. Gubernur dalam sambutannya menyampaikan apresiasi Pemerintah Provinsi Riau atas kerja-kerja KPU Provinsi Riau dan Kabupaten Kota dalam dalam menjalankan tahapan Pemilu 2024. “Keberhasilan sebuah Pemilu tergantung dari tingkat partisipasi masyarakat dalam menggunakan hak pilihnya. Data pemilih itu sangat penting, kami menyambut baik kerja-kerja KPU Riau beserta Kabupaten/Kota dalam melaksanakan tahapan Pemilu 2024,” ungkap Gubernur yang juga pernah jadi penyelenggara Pemilu sebagai Sekretaris KPU Riau tersebut. “Sebenarnya tingkat partisipasi masyarakat pada Pemilu 2019 yang mencapai 84% sudah cukup baik. Kita berharap dengan usaha yang maksimal pada Pemilu 2024 nanti partisipasi masyarakat semakin meningkat. Kami juga akan menghimbau masyarakat Provinsi Riau untuk menggunakan hak pilih,” sambunya. Ketua KPU Riau Ilham Muhammad Yasir yang ditemui usai pleno menjelaskan bahwa DPS Provinsi Riau yang telah ditetapkan tersebut memuat daftar nama-nama pemilih yang memenuhi syarat berdasarkan data yang telah diverifikasi dan valid. “Data pemilih kita sudah cukup baik, terjadi peningkatan signifikan jika dibandingkan dengan Pemilu sebelumnya. Total jumlah pemilih di DPS Pemilu 2024 di Provinsi Riau sebanyak 4.749.141 dengan perbandingan jumlah pemilih laki-laki 2.409.210 dan pemilih perempuan 2.339.931,” ungkap Ilham. Dalam kesempatan ini ketua KPU Riau tersebut mengingatkan kepada pemilih yang terdaftar dalam DPS untuk selalu memeriksa data diri masing-masing pada DPS yang telah ditetapkan. Apabila terdapat kesalahan atau ketidaksesuaian data, pemilih dapat mengajukan perbaikan data ke posko pengaduan ke posko tanggapan pengumuman DPS di PPS, PPK, KPU Kabupaten/Kota, dan KPU Riau selama periode perbaikan data yang ditentukan yaitu tanggal 12 April – 2 Mei 2023.


Selengkapnya
137

KPU Riau Gelar Diskusi Pemilu Bareng Media

Pekanbaru, Rabu (12/4)  Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau menggelar diskusi pemilu dengan media massa untuk membahas dukungan media dalam publikasi kegiatan tahapan pemutakhiran data pemilih dan pencalonan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Riau pada Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024. Diskusi tersebut diadakan di Hotel Pangeran Pekanbaru dan dihadiri oleh perwakilan dari berbagai media massa, termasuk cetak, elektronik, online, dan televisi. Diskusi ini bertujuan untuk memperkuat kerjasama antara KPU Riau dan media massa dalam menyajikan informasi yang akurat, objektif, dan berimbang kepada masyarakat terkait tahapan pemutakhiran data pemilih dan pencalonan anggota DPRD Provinsi Riau pada Pemilu 2024. Ketua KPU Riau Ilham Muhammad Yasir dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada media massa. “Kami sangat berterimakasih kepada rekan-rekan insan pers yang telah berperan aktif dalam memberikan dukungan dalam publikasi kegiatan tahapan Pemilu di Riau. Peran media sangat penting dalam memberikan informasi yang benar, cepat, dan dapat dipercaya kepada masyarakat dalam rangka mewujudkan Pemilu yang transparan, jujur, dan adil.” ungkap Ilham. Selama diskusi yang dipimpin oleh Anggota KPU Riau Nugroho Noto Susanto tersebut, perwakilan media massa turut berbagi pandangan, pengalaman, dan harapan terkait dukungan media dalam publikasi kegiatan tahapan Pemilu, termasuk pemutakhiran data pemilih dan pencalonan anggota DPRD Provinsi Riau. Mereka juga mengajukan pertanyaan dan memberikan masukan kepada KPU Riau mengenai hal-hal yang perlu diperhatikan dalam penyajian informasi kepada masyarakat. Nugroho menyampaikan bahwa KPU Riau berkomitmen untuk terus berkolaborasi dengan media massa dalam menjalankan tugasnya sebagai lembaga penyelenggara Pemilu di Provinsi Riau.  “Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya KPU Riau untuk mendorong transparansi, partisipasi, dan kesadaran pemilih dalam Pemilu yang akan datang. KPU Riau juga mengajak media massa untuk terus berperan aktif dalam memberikan informasi yang akurat dan berimbang kepada masyarakat dalam mendukung pelaksanaan Pemilu yang demokratis dan berkualitas,” jelas Nugroho. KPU Riau berharap melalui kerjasama yang baik antara KPU dan media massa, informasi mengenai tahapan pemutakhiran data pemilih dan pencalonan anggota DPRD Provinsi Riau pada Pemilu 2024 dapat disajikan secara transparan, dapat diakses oleh masyarakat dengan mudah, dan memberikan pemahaman yang jelas.


Selengkapnya
103

KPU Riau Laksanakan Kegiatan Pemberian Santunan Anak Yatim Serentak

Pekanbaru,  Rabu (12/4) Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau melaksanakan kegiatan pemberian santunan kepada anak yatim. Kegiatan ini dilaksanakan secara serentak pada tanggal 12 April 2023 pukul 16.00 WIB waktu setempat oleh KPU, KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia.  Kegiatan ini dilaksanakan untuk meningkatkan solidaritas antar sesama dan sebagai bentuk wujud nyata kepedulian KPU  secara umum terhadap masyarakat dalam memperingati bulan suci Ramadhan. Kegiatan ini terlaksana atas partisipasi komisioner dan pegawai sekretariat KPU Provinsi Riau dengan menyisihkan sebagian rezeki yang diperoleh untuk dikumpulkan dan disalurkan kepada anak-anak panti asuhan. Pada kegiatan kali ini santunan diberikan kepada anak-anak Panti Asuhan Fajar Harapan Pekanbaru. Dalam sambutannya pada kegiatan yang dilaksanakan di ruang rapat KPU Riau tersebut, Ketua KPU Riau Ilham Muhammad Yasir menyampaikan bahwa kegiatan sebagai bentuk kepedulian dan kebersamaan KPU Riau dalam menjalankan tugasnya sebagai lembaga penyelenggara pemilihan umum di Provinsi Riau.  “Kegiatan seperti ini sudah kita laksanakan beberapa kali. Pada kesempatan ini merupakan kebahagiaan bagi kami dapat berjumpa dan berbagi dengan anak-anak kami dari Panti Asuhan Fajar Harapan. Semoga apa yang kami berikan ini dapat bermanfaat bagi ananda semua,” ungkap Ilham. Ilham juga menyampaikan harapannya agar anak-anak Fajar Harapan mendoakan KPU Riau agar dapat melaksanakan tugas berat dalam menyukseskan Pemilu 2024, dapat  memberikan manfaat dan kebahagiaan bagi anak-anak Fajar Harapan. “Saya berharap agar kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi pihak lain, baik institusi pemerintah maupun masyarakat, untuk melakukan kegiatan sosial serupa dalam rangka mewujudkan kepedulian dan keberagamaan dalam bermasyarakat,” sambungnya. Sebagai ketua, Ilham juga berterima kasih kepada semua pihak yang telah turut serta dalam kegiatan ini, serta berharap komitmen untuk terus berperan aktif dalam memajukan demokrasi dan berkontribusi positif bagi masyarakat dan bangsa.


Selengkapnya
1790

Pleno KPU Riau Tetapkan 29 Bacalon DPD Penuhi Syarat Dukungan Minimal Pemilih

Selasa (11/4) Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau laksanakan Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Verifikasi Faktual Kedua Syarat Dukungan Minimal Pemilih Bakal Calon (Bacalon) Anggota DPD Tingkat Provinsi Riau. Rapat pleno yang dihadiri oleh Liaison Officer (LO) dan Admin Silon Bacalon anggota DPD Pemilu 2024 Dapil Provinsi Riau, perwakilan KPU Kabupaten/Kota dan Bawaslu Riau dibuka secara resmi oleh Ketua KPU Riau Ilham Muhammad Yasir dan kemudian dipandu oleh Anggota KPU Riau Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu Joni Suhaidi Masing-masing Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU Kabupaten/Kota membacakan hasil verifikasi faktual kedua syarat dukungan minimal masing-masing Bacalon Anggota DPD RI beserta jumlah dukungan memenuhi syarat dan tidak memenuhi syarat terhadap bakal calon tersebut. Pleno yang digelar di Hotel Grand Central Pekanbaru tersebut menetapkan 29 Bacalon DPD Daerah Pemilihan Provinsi Riau memenuhi syarat (MS) dalam tahapan verifikasi faktual kedua, sementara  7 Bacalon DPD dinyatakan tidak memenuhi syarat (TMS). "Pleno menetapkan 29 Bacalon DPD memenuhi syarat untuk lanjut ke tahap pendaftaran, sedangkan bagi 7 Bacalon yang tidak memenuhi syarat tidak lanjut ke tahap berikutnya” hal itu diungkapkan oleh anggota KPU Riau Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu Joni Suhaidi usai penutupan pleno. Joni juga menjelaskan jumlah syarat dukungan minimal Bacalon anggota DPD RI untuk Pemilu 2024 sebagaimana ditentukan sebanyak 2000 dukungan minimal pemilih dengan sebaran dukungan minimal di 50 % kabupaten/kota di Provinsi Riau. Bacalon Memenuhi Syarat (MS) 1. LAMPITA PAKPAHAN, SH 2. ELFENNI ERDIANTA BR BANGUN, SH.MH 3. HOPEA INGVIRNIA ERWIN, SH., MH 4. DR. HJ. MISHARTI, S.AG., M.SI 5. JUPRIZAL, S.TH.I, SH, MH 6. MIMI LUTMILA 7. KHARISMAN RISANDA 8. EDWIN PRATAMA PUTRA 9. MARTIUS BUSTI 10. RIZALDI PUTRA 11. ROMWEL SITOMPUL 12. BENSON SINAGA 13. EDDY BUDIANTO 14. BIRAN AFFANDI YUSRIONO 15. MUHAMMAD MURSYID 16. HERMAN MASKAR 17. PATAR SITANGGANG 18. PEBRIALIN RAZAK 19. ARIF EKA SAPUTRA, S.Pi 20. T. RUSLI AHMAD 21. RIDO RIKARDO 22. ICHWANUL IHSAN 23. H. M. RIZAL AKBAR 24. ABDUL HAMID 25. SEWITRI 26. CHAIDIR 27. YOSRIZAL 28. MARJONI HENDRI 29. ALPASIRIN Bacalon Tidak Memenuhi Syarat (TMS) 1. SONNY MAGRANTA SILABAN 2. OSKAR ORIS 3. T. NAZLAH KHAIRATI 4. SONDIA WARMAN 5. PUJI DARYANTO 6. HERDI SALIOSO 7. MAIMUNAH


Selengkapnya
132

KPU Riau lakukan Koordinasi Tentang Perlindungan Tenaga Adhoc dengan Pemerintah Provinsi Riau

Pekanbaru, 3 April 2023 - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau melakukan koordinasi dengan Gubernur Riau yang diwakili Asisten 1 Setda Provinsi Riau, Bapak Masrul Kasmy, pada Senin (2/4) di ruang kerjanya.  Dari KPU Riau hadir Sekretaris KPU Riau Sri Lestariningsih, Kepala Bagian Hukum dan SDM Ricky Kurniawan dan Kepala Bagian Keuangan, Umum dan Logistik Efri Bobby Rafles.  Sekretaris KPU Riau Sri Lestariningsih menyampaikan bahwa tujuan dari koordinasi ini adalah untuk menjalin kerja sama antara KPU Riau dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam upaya memberikan perlindungan bagi tenaga adhoc KPU di Provinsi Riau pada Pemilu 2004. "Kami berharap adanya kerja sama yang sinergis dan terpadu antara KPU Riau dengan BPJS Ketenagakerjaan, sehingga dapat memberikan perlindungan yang lebih baik bagi tenaga adhoc KPU di Provinsi Riau dalam Pemilu 2004," ujar Sri. Lebih lanjut Sri menyampaikan harapan atas dukungan Pemerintah Provinsi Riau dalam kerjasama ini. “Kami dari pihak KPU Riau mengharapkan dukungan dari Pemerintah Provinsi demi terlaksananya kerjasama ini,” sambung Sri. Sementara Asisten 1 Setda Provinsi Riau, Bapak Masrul Kasmy mengatakan bahwa Pemerintah Provinsi Riau menyambut baik koordinasi yang dilakukan oleh KPU Riau ini.  "Pemerintah Provinsi Riau akan terus mendukung upaya KPU Riau dalam memberikan perlindungan yang lebih baik bagi tenaga adhoc KPU di Provinsi Riau dalam rangka Pemilu 2024. Kami akan menyampaikan hasil pembahasan ini ke Gubernur Riau untuk mendapatkan arahan dan kebijakan Pemerintah Provinsi Riau,” jelasnya.


Selengkapnya